Penawaran Magang Riset BRIN bagi Mahasiswa

Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) memiliki program magang untuk para siswa dan mahasiswa. Kesempatan ini terbuka di berbagai pusat riset dan laboratorium di banyak daerah. Apabila mahasiswa tertarik untuk melamar ke salah satu rekrutmen, maka bisa langsung mengunjungi laman https://elsa.brin.go.id/ dan memilih kategori Pemagangan Mahasiswa. Durasi program adalah 6 Bulan atau disetarakan dengan 20 SKS. Adapun untuk mengikuti program ini terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan, antara lain : Persyaratan :Mahasiswa yang berasal dari program studi terakreditasi.Mahasiswa aktif, jenjang Sarjana atau Sarjana Terapan, yang terdaftar pada pangkalan data pendidikan tinggi.Mahasiswa paling rendah berada pada semester 5 (lima).Mahasiswa yang telah lulus seleksi calon peserta MBKM dari Perguruan Tinggi. Mahasiswa lulus verifikasi administrasi oleh Direktorat Manajemen Talenta dan lulus seleksi substansi oleh Kelompok/Fungsi Kegiatan.Dokumen :Surat pengantar resmi dari Perguruan Tinggi untuk mendaftar Program MBKM di BRIN.Transkrip nilai lengkap dari semester 1 (satu s.d. semester terakhir/terkini) Surat pernyataan terkait hak kekayaan intelektual.File pendukung lainnya (sertifikat seminar, kursus, profesi, keahlian, pengalaman kerja, dan lain sebagainya atau biodata diri yang menunjukkan kompetensi calon peserta sesuai bidang keilmuan pilihan sektor kegiatan MBKM di BRIN yang dituju).Pendaftaran dan Informasi lebih lengkap silahkan klik link berikut ini. SosialisasiMagang BRIN
Share It On: